Kamis, 25 Juni 2020

Tamu Tak Diundang


Ai Sumartini Dewi

Sore itu saya mempersiapkan masakan untuk buka puasa Syawalan. Kebetulan hari  itu adalah hari Kamis, jadi kami semua puasa. Selepas solat ashar saya mulai ngeracik sayuran untuk membuat bala-bala, menanak nasi, dan lauknya, serta tak lupa yang manis-manisnya. Tepat pukul lima sore anak-anak datang  ke dapur untuk menanyakan yang dimasak.  Setelah selesai mereka membantu menyiapkan dan menghidangkan makanan, kumandang  adzan pun terdengar dan alhamdulillah kami buka dengan bahagia. Kami  pun bubar untuk melaksanakan solat magrib. 

Setelah selesai solat, saya kembali ke ruang makan. Tiba-tiba ada yang duduk sila, laki-laki seusia dengan suamiku. Dia sedang makan. Saya tidak mikir panjang, mungkin teman suami yang kebetulan kemagriban. Saya nggak banyak tanya hanya menganggukkan kepala. Dia pun melanjutkan makannya. Beberapa saat kemudian anakku yang bungsu keluar dan minta makan. Pas mau mengambil lauknya ternyata semua sudah habis. Saya kaget!! Kok bisa? Karena nggak enak sama tamu, kusuruh anakku goreng nugget dan walaupun sedikit menggerutu dia mau juga. Lalu suami keluar kamar dan bertanya padaku, " Siapa Mah?" Ujarnya sambil minum air teh sisa tadi. Aku heran !Lalu aku menceritakan bahwa selesai solat dia sudah ada dan saya mengira temannya. Dia kaget,   lalu kami berpandangan bertepatan dengan berdirinya laji-laki tadi. Tanpa permisi dia keluar dari rumah. Dan kami pun jadi ribut siapa sebenarnya dia. 

Suami langsung mengikuti dia dan dibawa ke rumah pak RT. Setelah ditanya nggak nyambung dan nggak bawa identitas pula. Beberapa saat kemudian baru ketahuan kalau dia orang yang nggak waras. Dia akan masuk ke setiap rumah yang pintunya terbuka. Ya ampun baru sadar kalau tadi pintu rumahku belum ditutup bekas anak yang bungsu.


Ai Sumartini Dewi
Guru SMPN 1 Cibogo Subang
FB: Ai Smart Dhewi
IG: ai_sumartini _dewi
Email: dhewiaris@gmail.com
Blog: Dhewi's blogspot.com

16 komentar:

  1. Kirain cerita horor Bun..he he
    Mantul ceritanya...

    BalasHapus
    Balasan
    1. takut ah mau horor teh malam jumat weheheheh

      Hapus
  2. Hehe, terkejut dengan tamunya bu Ai😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. hati-hati ya, pintu jangan selalu terbuka

      Hapus
  3. Selamat pagi..hati-hati,jangan lupa tutup pintu,supaya tamun yang datang memberi salam terlebih dahulu

    BalasHapus
    Balasan
    1. siang bukanya Bu nih, iya harus hati-hati terima kasih dah mampir

      Hapus
  4. Selamat pagi..hati-hati,jangan lupa tutup pintu,supaya tamun yang datang memberi salam terlebih dahulu

    BalasHapus
  5. Wowww..tamunya ga punya hp yaa, ga ngasih tau mau bertamu he he

    Keren bu

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehehe iya sepertinya, makasih dah mampir Bu

      Hapus
  6. Lain kali hati2 bu...untung bukan orang jahat...smoga kita slalu dilindungi Alloh.aamiin. biarkansuarahati.blogspot

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya betul Bu , aamiin yra. terima kasih sudah mampir

      Hapus
  7. Oke banget.. Tulisannya ...yuk jln2juga k rumahku yulianakatindoblogspot. com

    BalasHapus