Kamis, 02 Juli 2020

Bromo versi Subang



Sahabat maya yang dirahmati Allah, semoga kita selalu diberikan kesehatan, keselamatan, dan keberuntungan, aamiin yra. Kalau sahabat membaca judul yang saya posting mungkin akan sedikit tertawa, kok Bromo ada versi Subang segala. Awalnya saya juga seperti itu sampai akhirnya penasaran banget ingin membuktikannya.

Dini hari saya berangkat beserta teman-teman dari sekolah. Acaranya sih keren IHT di alam terbuka yaitu di Bukit Pamoyanan. Perjalanan dari sekolah menuju ke tempat tersebut lumayan agak memakan waktu lama yaitu sekitar 1 jam. sengaja saya dan teman-teman berangkat dini hari karena ingin menyaksikan dan merasakan swafoto di negeri atas awan.

Saya dan teman-teman merencanakan solat subuh di mesjid yang terletak di kecamatan kasomalang. Tempat yang hampir mendekati obyek wisata itu. Setelah solat subuh , kami jajan surabi panas. Ada yang tahu surabi? makanan kudapan daerah yang dibuat dari tepung beras dicampur santan dan kelapa dibakar dan diatasnya ditaburi sambal oncom. Enak banget subuh-subuh makan yang hangat-hangat ditemani dengan secangkir kopi.

Setelah selasai, saya serta teman-teman berangkat kembali menuju tempat tujuan. kurang lebih setengah jam sampailah di tempat parkir lokasi tersebut. Kami turun dan berbenah mau maenaiki jalan setapak tanah. Ada yang sudah dicor dengan semen tetapi hanya sepersekian. Mulailah saya dan teman-teman naik menuju puncak. Lumayan napas naik turun dan kaki agak berat. Maklum jalanan naik terus walau sesekali berkelok. Ditemani udara dingin subuh yang menggigit kulit.

Tibalah kami di tempat tujuan. hari masih remang-remang karena masih pukul 4.30. Rombongan duduk di gazebo yang sudah disiapkan oleh pengelola. Kami diberikan tausiyah oleh rekan guru yang paham tentang keagamaan. Setelah selesai barulah kami sarapan perbekalan yang sudah dipesan. Sengaja kami pesan di situ selain biar nggak berat tentunya juga untuk memberikan penghasilan tambahan buat warga pedagang.


Selesai sarapan kami melihat-lihat sekitar dan pemandangan yang disajikan. Subhanalloh cantik benar pemandangannya. Saya tak berhenti-henti mengucap syukur akan keagungan Tuhan dan keindahan alam yang diciptakan. Setelah berputar-putar kami berfoto bersama tetapi banyak juga yang berswafoto. Kebetulan itu hari Jumat jadi kami bebas berswafoto di berbagai view dan spot foto tanpa harus antri dengan pengunjung lain walau ada. Kata pedagang kalau hari libur atau Sabtu Minggu temat tersebut penuh oleh pengunjung umum dan yang kemping.

Tepat pukul 09.00 kami berkemas karena selain udara sudah panas  keringat pun mulai deras mengucur. Lalu kami turun lagi ke tempat parkir tadi. Beda dengan awal tadi yang mencari tempat, saat turun kami merasa cepat sampai tanpa berkeringat. Sesudah sampai di tempat parkir lalu kami naik kendaraan dan pulang menuju tempat selanjutnya.
Ai Sumartini Dewi
Guru SMPN 1 Cibogo
FB: Ai Smart Dhewi
IG: ai_sumartini_dewi
Email: dhewiaris@gmail.com
Blog: Dhewi's blogspot.com

4 komentar:

  1. Luar biasa ciptaan Tuhan,keindahan alam di negeri kita,jalan-jalan juga ketoraja(banyak tempat wisata)🙏

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya pengen banget main-main ke tempat bagus... semoga next time ya...

      Hapus
  2. Luar biasa ciptaan Tuhan,keindahan alam di negeri kita,jalan-jalan juga ketoraja(banyak tempat wisata)🙏

    BalasHapus